Inspirasi Nama-Nama Bayi Beserta Artinya
Selain mempersiapkan segala macam kebutuhannya, ada hal lain yang tidak kalah penting untuk dipikirkan sebelum si Kecil lahir yaitu nama nama bayi beserta artinya. Memilih nama untuk buah hati tidak bisa dianggap remeh karena di dalam nama ada pengharapan dan doa dari orang tua untuk si Kecil kedepannya. Itulah kenapa biasanya, memilih nama membutuhkan proses yang lama dan panjang apalagi jika Moms tidak ingin nama bayi yang umum digunakan agar lebih unik dan personal.
Kendati bukan hal yang bisa diburu-buru, memilih nama juga tidak seharusnya membuat calon orang tua pusing karena sekarang referensi nama-nama bayi yang indah dan bermakna bisa ditemukan di mana saja. Nah, supaya Moms lebih mudah menentukan nama terbaik untuk calon buah hatinya ada beberapa tips yang bisa digunakan:
- Tentukan tema nama bayi: Apakah akan mengandung unsur keagamaan, singkatan nama Ayah dan Ibu atau menggunakan bahasa tertentu yang dianggap indah dan unik (1).
- Pilih nama yang mudah: Sebaiknya, pilihlah nama yang mudah dieja dan tidak terlalu panjang, misalnya 2 sampai 3 kata saja. Hal ini bertujuan supaya nama mudah diingat dan menghindari kesalahan penulisan (1).
- Hindari konotasi negatif: Hal yang tidak boleh luput ketika memilih nama-nama bayi beserta artinya adalah antisipasi terhadap makna negatif. Mengingat nama adalah doa dari orang tua, jadi jangan sampai ada konotasi ataupun arti negatif di dalamnya kendati mungkin terdengar indah atau unik (1).
- Buat opsi nama panggilan: Jangan sampai ketinggalan, persiapkan juga nama panggilannya berdasarkan nama lengkap. Usahakan untuk membuat nama panggilan yang masih ada hubungannya dengan nama lengkap dan juga mudah untuk dilafalkan supaya keluarga dan teman-temannya kelak tidak kesulitan saat memanggilnya (1).
Jangan lupa mencatat semua nama menarik dan indah supaya nanti Moms bisa merangkainya menjadi nama lengkap yang penuh makna. Nah, selain tips di atas, Moms mungkin akan tertarik juga dengan inspirasi nama-nama indah untuk anak laki-laki maupun perempuan di bawah ini. Yuk, simak referensi nama nama bayi beserta artinya dan jangan lupa dicatat jika ada yang menarik ya, Moms.
Kumpulan nama bayi perempuan
Bagi Moms yang sedang menantikan kelahiran bayi perempuan dan sedang merancang nama untuknya, berikut ini adalah daftar nama bayi beserta namanya yang bisa menjadi inspirasi menarik:
- Daftar nama bayi perempuan Islami (2)
- Abida : Hamba Allah
- Adifa : Berbaka
- Aziza : Pemberani
- Benazir : Unik
- Dalila : Lembut
- Fadia : Heroik
- Humaira : Kemerahan, pipi yang merah
- Inaya : Peduli
- Malala : Kekuatan
- Nazia : Pembawa Kebahagiaan
- Sofia : Cerdas dan Bijak
- Taliha : Haus Ilmu
- Karima : Dermawan
- Manari : Brilian
- Maysa : Percaya Diri
- Qadira : Kompeten
- Qamari : Seperti Bulan
- Zaina : Anggun
- Zara : Mekar
- Zoya : Kehidupan
- Daftar nama bayi perempuan Kristen modern (3,4)
- Angela : Malaikat
- Bernadette : Pemberani
- Charity : Dermawan
- Colette : Kemenangan
- Damaris : Lembut
- Eden : Surgawi
- Esther : Bintang
- Eve : Kehidupan
- Grace : Berkat Tuhan
- Joanna : Ramah
- Junia : yang Lahir di Bulan Juni
- Shiloh : Pemberian Tuhan
- Martha : Wanita
- Naomi : Jelita
- Neriah : Cahaya
- Noelle : Natal
- Salem : Tempat yang Aman
- Renata : Terlahir Kembali
- Valentine : Kuat
- Veronica : Kemenangan
Kumpulan nama bayi laki-laki
Bagi Moms yang sedang bahagia menantikan kelahiran jagoan kecilnya dan sedang mencari nama terbaik, berikut ini adalah daftar panjang inspirasi nama bayi islami dan artinya yang bisa dijadikan referensi:
- Daftar nama bayi laki-laki Islami (5,6)
- Abid : Hamba Allah
- Adnan : Pelopor
- Asad : Singa
- Ahsan : Unggul
- Ajmal : Tampan
- Aqeel : Berilmu
- Ashraf : Terhormat
- Fadir : Penyelamat
- Fayez : Kemenangan
- Fazli : Baik hati
- Hamza : Kuat dan Berani
- Jamar : Rupawan
- Jawad : Dermawan
- Khalid : Abadi
- Marwan : Kokoh
- Naeem : Kebahagiaan
- Rashid : Bimbingan yang benar
- Saad : Kemakmuran
- Wafi : Dapat diandalkan
- Zaki : Murni
- Daftar nama bayi laki-laki Kristen (3)
Untuk Moms yang sedang mencari nama bayi Kristiani, Ini dia daftar nama bayi Kristen modern dan artinya:- Andrew : Kuat
- David : Yang Tersayang
- Edmund : Pelindung
- Eli : Nama Imam Besar, Tinggi
- Gabriel : Kekuatan
- Ignatius : Berkobar
- Isaac : Kebahagiaan
- Jeremiah : Yang Dipilih Tuhan
- Jericho : Nama Kota dalam Injil
- Jesse : Kemakmuran
- Jordan : Mengalir
- Levi : Harmoni
- Marcus : Pertempuran
- Matthew : Hadiah dari Tuhan
- Maximilian : Yang Terhebat
- Rei : Teman Setia
- Saul : Yang Terpilih
- Salvador : Penyelamat
- Titus : Kehormatan
- Timothy : Yang Memuji Tuhan
Itulah daftar nama bayi perempuan dan laki-laki yang bisa menjadi referensi untuk calon buah hati. Semoga daftar nama nama bayi beserta artinya di atas bisa memberikan inspirasi ya Moms. Selain mempersiapkan nama terbaik, jangan lupa juga untuk memperhatikan kebutuhan bayi lainnya ya Moms, mulai dari tas perlengkapan bayi hingga salep ruam popok yang mengandung Dekspanthenol (vitamin B5) untuk membantu melindungi kulit bayi dari gesekan dengan popok
CH-20220413-45
Artikel ini ditinjau oleh:
Tim Konsultan Medis Medical Advisor Bayer Consumer Health Indonesia
Referensi:
-
Tamara Adlin and John Pruitt. The Essential Persona Lifecycle: Your Guide To Building and Using Personas. Morgan Kaufmann Publishers. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://books.google.co.id/books
-
Mahak Arora. 200 Islamic or Muslim Baby Girl Names With Meanings. Parenting First Cry. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://parenting.firstcry.com/articles/150-islamic-or-muslim-baby-girl-names-with-meanings/
-
Pamela Redmond. 119 Christian Baby Names. Nameberry. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://nameberry.com/list/584/christian-baby-names
-
Sarah Blake. Top 110 Christian Names With Meanings For Your Baby. Kidadl. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://kidadl.com/articles/top-christian-names-with-meanings-for-your-baby
-
Karima Reyes. 200+ Arabic Baby Boy Names and Meanings. We Have Kids. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://wehavekids.com/baby-names/200-Arabic-Baby-Boy-Names
-
Happiest Baby Staff. 30 Strong Arabic Baby Names. Happiest Baby. Diakses pada 16 Maret 2022 dari https://www.happiestbaby.com/blogs/pregnancy/arabic-baby-names